SMK Putra Bangsa Depok Raih SMM ISO 9001:2008

Rabu, (18/1) – Wakil Walikota Depok KH. Idris Abdul Somad hadiri acara penyerahan SMM ISO 9001:2008 di SMK Putra Bangsa, Margonda Depok. Acara ini dihadiri pula oleh Kepala Sekolah SMK Putra Bangsa Bapak Ade Kurnia, MPd, Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok Asep Rahmat, H. Nalim Nei selaku Ketua Nasa Profesional School, Bpk. Nosa P. Kurniawan dari Lembaga Sertifikasi ICSM (Internasional Certification Services Management) Indonesia, dan hadirin lainnya.

SMK Putra Bangsa Depok Raih SMM ISO 9001:2008. ISO setelah melewati masa pengawasan selama 6 bulan oleh LS ICSM Indonesia, dalam hal sistem manajement mutu.  Wakil Walikota Depok mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi kepada SMK Putra Bangsa, semoga dapat mempertahankan serta meningkatkan kualitas dan mutu pedidikannya.

Angka partisipasi murni dikota Depok saat ini adalah sebesar 74,9 %. Hal tersebut menunjukan dunia pendidikan di Kota Depok masih harus ditingkatkan kualitasnya, sehingga tidak ada lagi anak yang putus sekolah dan masyarakat tidak lagi menyekolahkan anak-anaknya di SMA/SMK diluar Kota Depok. Dengan diraihnya ISO 9001:2008 telah menunjukan kebersamaan dalam memajukan pelayanan mutu dan kualitas pendidikan, “pungkasnya. Idris berpesan semua jenis pekerjaan dan segala hal dimulai dari Pendidikan, semoga di Kota Depok tidak ada lagi anak yang putus sekolah.

Diakhir acara, Tak lupa Beliau menyampaikan bahwa terkait dengan dunia pendidikan, Kota Depok memiliki 4 program unggulan, yaitu:

  1. Depok Kota Tertib dan Unggul.

Tertib dalam mematuhi aturan, unggul pelajar dan SDMnya.

  1. Depok Bersih dan Hijau.

Diharapkan sekolah berperan dalam membentuk kebiasaan pelajar dalam menciptakan kebersihan lingkungan.

  1. Depok Kota Layak Anak.

Dengan diperolehnya ISO dibeberapa sekolah di Kota Depok, maka sekolah yang ada di Kota Depok sudah banyak yang berkualitas dan bermutu baik, sehingga sangatlah layak untuk menyekolahkan anak-anak dan lingkungan untuk tumbuh kembang yang baik ( RW Layak Anak.

  1. Depok Cyber City.

Kota yang berbasis IT telah diterapkan di Kota Depok, salah satunya seperti: penerimaan siswa baru secara online.

http://www.depok.go.id